Cara Merubah Tampilan Android Menjadi Monochrome - Apakah anda masih ingat dengan hp Nokia tipe 3315 atau 3310? Yah, yang masih menggunakan tipe display layar monochrome. Tentu Nokia 3315/3310 ini menjadi handphone yang paling favorit di masanya. Kini teknologi sudah semakin maju, tampilan antar muka handphone sudah semakin menarik dengan mempunyai banyak warna apa lagi sudah di usung dengan tema material design. Tampilannyapun bisa di rubah-rubah seperti apa yang kita inginkan. Namun apakah sekarang anda masih ingat dengan tampilan layar dari hp classic hitam putih milik Nokia?.
Nah, jika anda ingin bernostalgia atau mengenang masa lalu dengan tampilan Nokia classic, anda bisa merubah tampilan layar smartphone Android anda menjadi tampilan classic hitam putih ala Nokia. Cara merubah tampilan Android menjadi Nokia classic hitam putih ini sangat mudah, kita hanya memanfaatkan aplikasi Smart Launcher kemudian dengan plugin tema Retro LCD. Aplikasi-aplikasi tersebut bisa anda unduh secara gratis di Play Store.

- Setelah kedua bahan aplikasi tersebut sudah ter-install di smartphone, silahkan anda gunakan launcher Smart Launcher sebagai launcher default di smartphone anda.
- Kemudian pada layar home silahkan anda klik pilihan kemdian pilih menu Preferences.
- Lalu pilih Theme.
- Kemudain set Retro LCD sebagai temanya
- Selesai
Tidak ada komentar:
Posting Komentar